29 C
Semarang
Kamis, 30 Maret 2023

Anjani Cantika Panji, Berkat Tari, Raih Banyak Prestasi

Artikel Lain

RADARSEMARANG.ID, Sejak kanak-kanak Anjani Cantika Panji telah jatuh cinta pada seni tari. Kecintaan tersebut tumbuh ketika gadis berparas cantik ini bergabung dengan sanggar tari.

Ia masuk sanggar atas dorongan orang tuanya yang melihat potensi dirinya. Orang tuanya tahu, puterinya tertarik pada dunia tari dan modeling. “Dari kecil sudah hobi menari dan modeling. Lalu didaftarkan orang tua untuk bergabung ke sanggar tari,” tutur Anjani.
Setelah bergabung dengan sanggar, bakat menarinya semakin terasah.

Baca juga:  Sapta Mutiara, Hobi Baca Puisi Jadi Prestasi

Beragam lomba dan event diikuti. Berkat kerja kerasnya, Anjani menorehkan beberapa prestasi. Antara lain perwakilan penari Provinsi Banten di acara Internasional Word Culture Forum pada tahun 2016. Dan perwakilan Provinsi Banten di acara Aspek Nasional pada tahun 2019.

Gadis berusia 21 tahun ini juga pernah meraih juara 3 lomba tari kreasi tingkat nasional tahun 2019. “Selain menari aku sempat menjadi model video clip band Berkah Dalem pada tahun 2021,” imbuhnya.

Baca juga:  Minimalisasi Kendala, Pusat UTBK Untidar Gelar Uji Coba Perangkat dan Sistem

Ketika harus pindah ke Kota Magelang karena kuliah, Anjani tetap aktif menari. Ia bergabung dengan unit kegiatan mahasiswa seni di kampus, Universitas Tidar (Untidar). Kecintaan pada dunia seni tari tak lantas membuat prestasi akademiknya redup. Ia termasuk mahasiswa berprestasi. Penerima beasiswa Bank Indonesia tahun 2021.

Untuk mengatur kegiatan, setiap hari ia membuat jadwal. Kemudian memutuskan kegiatan apa yang harus diprioritaskan. Di tengah pandemi ia mencoba hal-hal baru. Salah satunya menjual pakaian bekas atau biasa dikenal dengan thrifting.

Baca juga:  Penguatan Tata Kelola TPS3R Sekar Tanjung

Ia berprinsip melakukan segala kegiatan yang dapat membahagiakan diri sendiri. Tetapi jangan melupakan tujuan utama dalam pendidikan. “Saya melakukan hobi untuk beristirahat sejenak dalam lelahnya pendidikan,” jelasnya. (man/lis)


Baca artikel dan berita terbaru di Google News


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya