
RADARSEMARANG.ID, Wonosobo – Puluhan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Wonosobo akan memasuki masa purnatugas dalam waktu dekat ini. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Wonosobo Tri Antoro menyampaikan bahwa dalam tiga bulan ke depan akan ada 77 PNS yang purnatugas. Yakni ASN yang telah masuk masa pensiun per 1 Oktober, 1 November, dan 1 Desember mendatang.
“Dari 77 PNS yang akan memasuki masa purnatugas ini, SK-nya sudah dapat diterbitkan semua dan 100 persen sesuai dengan peraturan kepegawaian yang berlaku,” bebernya Selasa (30/8).

Penyerahan dilakukan secara langsung kepada 77 PNS yang terdiri dari 4 pejabat eselon III, 9 pejabat eselon IV, 50 orang jabatan fungsional tertentu, dan 14 orang jabatan fungsional umum. “Kita berharap 77 senior kami pensiun dalam kondisi sehat, meskipun masih kondisi pandemi, tetapi kita bisa melakukan tatap langsung,” lanjutnya.
Pada kesempatan tersebut Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat mengucapkan terima-kasih yang sebesar-besarnya serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada 77 PNS yang akan memasuki masa pensiun.

“Setelah purna dari PNS, maka saatnya kembali ke tengah masyarakat. Kami berharap semuanya tetap produktif, memberikan manfaat untuk masyarakat dan sekitarnya,” jelasnya. (git/ton)