27 C
Semarang
Minggu, 2 April 2023

Polres Magelang Terjunkan Mobil Vaksin

Artikel Lain

RADARSEMARANG.ID, Magelang – Berbagai upaya dilakukan Polres Magelang Kota untuk membantu menekan angka Covid-19. Sekaligus  menurunkan level PPKM di Kota Magelang. Kamis (3/3), Satlantas Polres Magelang Kota menurunkan satu unit mobil vaksin keliling. Kendaraan itu untuk mendukung percepatan vaksinasi di Kota Magelang.

“Kita membantu ini juga untuk kepentingan Kota Magelang agar bisa segera turun level,” ungkap Kapolres Magelang Kota AKBP Yolanda Evalyn Sebayang saat meninjau pelaksanaan mobile vaksinasi di Terminal Tidar Magelang, Kamis (3/3). Yolanda berharap dengan adanya percepatan vaksinasi ini dapat menciptakan herd immunity di Kota Magelang.

Baca juga:  Pemkab Semarang Izinkan Restoran Buka Terbatas

Sementara itu, Kasatlantas Polres Magelang Kota AKP Supriyanto menambahkan mobile vaksinasi ini merupakan salah satu inovasi dari Satlantas Polres Magelang Kota dalam membantu memberikan pelayanan vaksinasi.

Ia menjelaskan sasaran vaksinasi mobile ini ada di tiga lokasi. Yakni di Balai RW 5 Kelurahan Gelangan, Terminal Tidar Magelang, dan di Kebonpolo. Untuk pelaksanaan Kamis (3/3) ini di Balai RW 5 Gelangan ada 65 orang yang menerima vaksin, dan di Terminal Tidar Magelang ada 28 orang.

Baca juga:  Atlet Belum Diizinkan Berlatih di Stadion Gemilang

Penerima vaksinasi, Maria Magdalena Dwi Oktaviani yang juga  penyandang disabilitas mengaku terbantu dengan adanya vaksinasi mobile ini. “Tanpa harus pergi jauh, kita bisa menerima vaksin di dekat rumah,” ujarnya setelah menerima vaksinasi. (rfk/lis)


Baca artikel dan berita terbaru di Google News


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya