
RADARSEMARANG.ID, Kendal – Pemkab Kendal menggelar safari Ramadan di tujuh titik. Selain itu, juga digelar pasar murah serta bazar UMKM.
Safari Ramadan menjadi ajang silaturahmi antara Pemkab dengan warga. Safari perdana dilaksanakan di Masjid Al Muttaqin, Desa Kebonadem, Kecamatan Brangsong Selasa (28/3).

Plt Kabag Kesra Kendal Junaedi mengatakan, safari Ramadan digelar di Kecamatan Brangsong, Singorojo, Pageruyung, Gemuh, Ngampel, Rowosari, dan di rumah dinas bupati Kendal. “Kita juga melaksanakan santunan kepada anak yatim dan pemberian paket sembako,” ujarnya.
Bupati Kendal Dico M. Ganinduto mengajak masyarakat menjaga lingkungan. Pasalnya, wilayah Kebonadem sempat dilanda musibah banjir saat awal tahun. “Masyarakat harus bisa menjaganya lingkungan dengan baik, jangan buang sampah sembarangan,” terangnya.

Dico berharap, masyarakat bisa memberikan informasi kepada warga lainnya untuk menjaga kelestarian sungai. Dengan cara tidak membuang sampah di sungai. Sehingga masyarakat tidak akan khawatir lagi ketika datang musim hujan.
“Mari kita sama-sama jaga dan bangun Kabupaten Kendal. Itu supaya program-program pembangunan berjalan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat,” tambahnya. (dev/fth)