31 C
Semarang
Selasa, 6 Juni 2023

Discol Meningkatkan Motivasi Siswa Mempelajari Peran Pelaku Ekonomi dalam Perekonomian

Oleh : Sri Suparti, S.Si

Artikel Lain

RADARSEMARANG.ID, Dampak dari pembelajaran daring karena pandemi, siswa memiliki karakter individualis, sulit bekerja sama, dan motivasi belajar rendah. Kondisi ini menyebabkan hasil belajar tidak maksimal. Sementara kurikulum kita menuntut siswa memiliki keterampilan abad 21. Yakni berpikir kreatif (creative thinking), berpikir kritis dan pemecahan masalah (critical thinking and problem solving), berkomunikasi (communication), dan berkolaborasi (collaboration) atau yang biasa disingkat 4C.

Dengan mengembangkan 4C diharapkan siswa memiliki kecakapan hidup untuk memanfaatkan peluang dan menghadapi tantangan pada masa depannya. Salah satu upaya mewujudkan hal tersebut, guru menerapkan model discovery learning (discol) dalam pembelajaran materi Peran Pelaku Ekonomi dalam Perekonomian.

Menurut Hosnan (2014:282), discovery learning adalah suatu model untuk mengembangkan cara belajar aktif dengan menemukan sendiri, menyelidiki sendiri, maka hasil yang diperoleh akan setia dan tahan lama dalam ingatan. Melalui belajar penemuan, siswa juga bisa belajar berpikir analisis dan mencoba memecahkan sendiri masalah yang dihadapi.

Menurut Sardiman (2018:75), motivasi belajar adalah keseluruhan daya penggerak di dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, yang menjamin kelangsungan kegiatan belajar dan memberikan arah pada kegiatan belajar, sehingga tujuan yang dikehendaki oleh subjek belajar itu dapat tercapai.

Penerapatan discol dimulai siswa memperhatikan stimulus dengan memperhatikan gambar faktor produksi, kegiatan konsumsi, produksi, dan distribusi yang dilakukan oleh pelaku ekonomi rumat tangga (RT) keluarga, RT produsen, RT pemerintah, dan RT luar negeri. Pemberian stimulus ini memotivasi siswa mengikuti pelajaran.

Identifikasi masalah merupakan langkah kedua dengan guru memberi kesempatan kepada siswa untuk mengidentifikasi permasalahan yang berkaitan dengan gambar dengan menuliskan di papan tulis.

Guru memberikan arahan agar tidak menyimpang dari tujuan pembelajaran. Kemudian guru membagikan lembar kerja siswa kepada tiap-tiap kelompok dengan soal yang sama.

Langkah ketiga pengumpulan data. Siswa diberi kesempatan mengumpulkan informasi tentang peran pelaku ekonomi dengan membaca buku siswa dan bahan ajar yang sudah diberikan oleh guru untuk dapat menjawab soal yang ada dalam lembar kerja siswa.

Pada tahap pengolahan data yang merupakan langkah keempat, guru memberikan bimbingan kepada semua kelompok. Setiap kelompok mengerjakan tugas dengan berdiskusi. Semua anggota berkontribusi untuk menyelesaikan soal dalam lembar kerja tersebut sehingga menjadi bahan paparan untuk dipresentasikan.

Pada tahap ini kekompakan dalam kelompok sangat dibutuhkan agar dapat menyelesaikan semua soal dalam lembar kerja secara tepat waktu. Saat pembimbingan guru melakukan pengamatan dengan melakukan penilaian terhadap keaktifan siswa dalam berdiskusi.

Langkah kelima pembuktian. Pada tahap ini setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas sementara kelompok lain diberikan kesempatan memberikan tanggapan, kritik, saran, dan mengajukan pertanyaan. Kelompok yang melakukan presentasi memiliki kewajiban untuk menjawab pertanyaan dari kelompok lain. Di sini keaktifan siswa dinilai oleh guru sehingga siswa menjadi lebih antusias untuk berkontribusi dalam kegiatan presentasi.

Menarik kesimpulan merupakan langkah terakhir. Pada tahap ini dengan guru menuntun siswa menyimpulkan peran pelaku ekonomi RT keluarga, RT produsen , RT pemerintah, RT luar negeri dalam perekonomian.

Perapan discol dalam pembelajaran yang berpusat pada siswa, guru hanya sebagai fasilitator. Sehingga siswa menjadi lebih aktif dan kreatif dalam proses kegiatan belajar melalui tukar pendapat, berdiskusi, presentasi, membaca, dan mencoba sendiri.

Hal ini membentuk sikap kritis, kreatif, kolaboratif, dan komunikatif, untuk bekerja sama. Dengan demikian motivasi dan hasil belajar materi Peran Pelaku Ekonomi Dalam Perekonomian siswa kelas VIII SMPN 1 Grabag meningkat. (gr1/lis)

Guru IPS SMPN 1 Grabag, Kabupaten Magelang


Baca artikel dan berita terbaru di Google News


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya