27 C
Semarang
Minggu, 2 April 2023

Kelurahan Tawangmas Gandeng Lembaga Berdayakan Masyarakat

Artikel Lain

RADARSEMARANG.ID, Semarang – Pemerintah Kelurahan Tawangmas, Kecamatan Semarang Barat terus memberdayakan warga. Organisasi PKK, BKM, dan Gerai Kopi Mi digandeng untuk bersinergi.

Lurah Tawangmas Rusmanto mengatakan, dampak covid-19 terhadap ekonomi tidak membuat pemerintah kelurahan bungkam. Kelurahan terus mengadakan pelatihan dan pendampingan kepada para pelaku UMKM.

“Tak hanya kelurahan yang salurkan bantuan dari lembaga lain dan masyarakat, juga ada program saling bantu warga. Jadi mereka tetap bisa memenuhi kebutuhan hidup dengan bantuan yang diberikan sesama warga,” jelasnya.

Sehingga sekarang ini, kondisi ekonomi masing-masing warga kembali pulih seiring menurunnya kasus covid-19 di Kota Semarang. Selain itu, percepatan vaksin juga menjadi sinergitas warga untuk saling menjaga agar tak ada lagi kasus covid-19 di wilayah kelurahan Tawangmas.

“Sekarang ini capaian vaksinasi di kelurahan Tawangmas sendiri sudah mencapai 80 persen,” tuturnya.

Penanganan pandemi covid-19 yang dilakukan dengan menggandeng seluruh lapisan. Untuk penanganan dan pencegahan covid, kelurahan menyiapkan rumah isolasi, dan jogo tonggo. Upaya penyemprotan desinfektan terus digencarkan, sosialisasi protokol kesehatan (prokes) dan melakukan patroli hingga sekarang.

Kelurahan juga menggandeng semua lini untuk terus melakukan sosialisasi dari lingkup bawah. Bagi yang terkena covid-19 juga akan diberi bantuan kebutuhan pokok yang diambilkan dari lumbung pangan jogo tonggo.

Menurutnya, adanya jogo tonggo bisa membuat warga semakin bersinergi dan rekat kekeluargaannya. Dimulai dengan membentuk tim satgas covid-19 yang terdiri dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, ketua RW dan RT. Tim itu setiap harinya terjun ke lapangan untuk memantau dan memberikan pengarahan kepada warga terkait covid-19.

“Satgas itu patroli tiap pagi, siang, dan  malam. Jadi benar-benar menjaga warga meski sudah PPKM Level satu,” ungkapnya.

Adapun program penanganan pandemi itu juga didukung oleh warga sendiri. Sehingga penanganan pandemi menjadi lebih cepat. (bam/ton)


Baca artikel dan berita terbaru di Google News


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya